Connect with us

Olahraga

Calon Lawan Timnas Garuda U-17 di Piala Dunia 2025

Published

on

Calon Lawan Timnas Garuda U-17 di Piala Dunia 2025

REPORTASE INDONESIA – Qatar, Timnas Indonesia U-17 menjadi negara ke-36 yang lolos ke Piala Dunia U-17 2025. Turnamen itu bakal diadakan pada 3-27 November 2025 di Qatar.

Timnas Indonesia U-17 tercatat sebagai tim keempat dari Asia yang telah mengunci tempat di Piala Dunia U-17 2025. Menyusul Qatar selaku tuan rumah, Arab Saudi, dan Uzbekistan.

Piala Dunia U-17 2025 akan diikuti 48 negara dari enam konfederasi. Jumlah kontestan bertambah dua kali lipat dari Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.

Sebelas negara Eropa yang telah memastikan diri lolos ke Piala Dunia U-17 2025 yakni Belgia, Inggris, Austria, Kroasia, Republik Ceko, Prancis, Jerman, Italia, Portugal, Irlandia, dan Swiss.

Adapun Brasil menjadi salah satu wakil Amerika Selatan di Piala Dunia U-17 2025. Tim-tim itu bisa satu grup dengan Timnas Indonesia U-17.

Format Piala Dunia U-17 2025 masih belum diumumkan FIFA. Meski begitu, sempat ada proposal untuk membagi 48 tim ke 12 grup yang masing-masing grup diisi empat negara.

Negara yang sudah memastikan lolos Piala Dunia U-17 2025:

4/9 AFC (Asia): Qatar, Arab Saudi, Uzbekistan, Indonesia

8/10 CAF (Afrika): Burkina Faso, Mali, Afrika Selatan, Maroko, Zambia, Tunisia, Senegal, Pantai Gading

✅8/8 CONCACAF (Amerika Utara): El Salvador, Honduras, Panama, Amerika Serikat, Kanada, Kosta Rika, Haiti, Meksiko

4/7 CONMEBOL (Amerika Selatan): Brasil, Chile, Kolombia, Venezuela

✅3/3 OFC (Oseania): Fiji, Selandia Baru, Kaledonia Baru

✅11/11 UEFA (Eropa): Belgia, Inggris, Austria, Kroasia, Republik Ceko, Prancis, Jerman, Italia, Portugal, Republik Irlandia, Swiss

Format:
48 Tim akan dibagi dalam 4 mini turnamen
Tiap mini turnamen terdiri dari 12 tim dibagi dalam 3 grup berisi 4 tim per grup
Juara grup dan best runner up tiap mini turnamen lolos ke knockout-semifinal-final (4 tim)
Juara tiap mini turnamen lolos ke final 4, Semifinal-Grand Final. (ut)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement