Connect with us

Megapolitan

Tanggapan Aksi Demo dari Pihak Koperumnas dan Acara Bazzar Sembako Murah Sambut Ramadan

Published

on

REPORTASE INDONESIA – Jakarta, Terkait aksi unjuk rasa sekelompok massa pada Sabtu, 18 Maret 2023, di kantor PT Koperumnas Jalan Jatinegara Timur II Jatinegara, Jakarta Timur. Aksi unjuk rasa tersebut, mereka menuntut pengembalian uang keanggotaan koperasi yang mereka bayarkan.

Dalam hal diatas tersebut. Segenap Pimpinan PT Konsumen Perumahan Nasional (Koperumnas) dengan ini mengeluarkan pernyataan dan keterangan pers secara resmi.

Ini dimaksudkan untuk meluruskan masalah dan memberikan informasi yang berimbang terkait unjuk rasa demo massa yang menuntut pengembalian uang anggota koperasi.

Sekaligus merespon pemberitaan yang selalu mereka narasikan negative di media sosial yang isinya cenderung memojokkan PT Koperumnas. “Melalui keterangan pers ini, kami berharap masyarakat luas bisa memperoleh informasi yang berimbang dan sehat terhadap informasi atau berita yang berkembang menurut kami tidak sepenuhnya benar atau kurang berimbang”, ujar Putri Muda selaku CEO PT Koperumnas.

Bahwa PT Koperumnas merupakan developer rumah untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah untuk punya rumah dengan mudah. TANPA DP TANPA BI-CHECKING DAN TANPA RIBA.

Dan menjelang bulan Ramadan ini juga pada tanggal 18 Maret 2023, Koperumnas mengadakan program Baksos Sembako Murah dan Bazzar bagi yang membutuhkan sekaligus sosialisasi program Umroh untuk menguatkan doa bersama agar dilancarkan seluruh pembangunan di koperumnas.

Adanya kegiatan unjuk rasa sejumlah orang yang mengatasnamakan anggota koperasi kami nilai salah alamat karena kantor yang mereka demo bukan kantor koperasi melainkan kantor PT Koperumnas.

Saat ini pihak Koperasi sudah menjalani SOP mekanisme cancel koperasi berdasarkan AD/ART. Terkait hal tuntutan mereka bahwa Koperasi tidak ada hubungan dengan PT Koperumnas. karena proses take over dinilai merugikan PT Koperumnas, aksi unjuk rasa ini terkesan untuk memojokan dan tidak ingin melihat PT Koperumnas sukses.

Adapun konsumen yang hendak melakukan refund atau cancel hal ini sudah tertuang di dalam mekanisme maupun Standar Operasional Prosedur (SOP) yang di tanda tangani oleh kedua belah pihak. Baik konsumen maupun PT Koperumnas.

Mekanisme pengembalian uang konsumen refund PT Koperumnas melayani dengan baik pada hari kerja Senin hingga Kamis.

Massa aksi unjuk rasa yang dilakukan sangat disayangkan karena hal ini sangat mengganggu jalanya pelayanan yang kami lakukan di setiap harinya.

Pengacara Koperumnas, Bangun Simbolon SH menyatakan,” Bahwa mereka anggota koperasi yang sudah bubar bukan niat pengembalian tapi tidak ingin koperumnas sukses karena sebagian yang ikuti prosedur sudah dikembalikan,”

Padahal para pengunjuk rasa sudah melaporkan pihak-pihak pengurus koperasi yang kini dalam proses hukum di kepolisian. Pengurus koperasi sangat patuh dan menghormati proses hukum yang sedang berjalan.

Namun mereka justru memaksakan kehendak meminta keinginannya terkabulkan. Bahkan mengasut konsumen lain dengan narasi kebencian, fitnah yang mereka lakukan terhadap konsumen PT Koperumnas aktif.

Dalam hal ini PT. Koperumnas sudah mengambil Langkah hukum terkait narasi-narasi negatif yang dibangun oleh mereka terhadap PT. Koperumnas. Hingga kini mereka sudah terlaporkan dan dalam proses hukum di Bareskrim Mabes Polri.

Di lain sisi, Koordinator unjuk rasa berinisial MN telah menerima komisi yang di berikan  Koperumnas sebesar Rp110.758.990 (Seratus Sepuluh Juta Tujuh Ratus Lima puluh Delapan ribu Sembilan Puluh Sembilan Rupiah).  Saudara MN juga telah menunggak angsuran rumah selama 23 Bulan. MN sendiri merupakan mitra Koperumnas sejak 2019 yang tertuang dalam perjanjian.

Aksi unjuk rasa ini juga bertepatan dengan kegiatan Bazzar sembako murah PT. Koperumnas, dalam rangka menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1444 H yang Insya Allah pada hari Kamis Tanggal 23 Maret 2023 akan di tetapkan oleh Pemerintah. (utw)

Megapolitan

Alasan Untung Cahyono Ungkit Pemilu Curang di Khutbah Sholat Id

Published

on

REPORTASE INDONESIA – Yogyakarta, Untung Cahyono, khatib Salat Idul Fitri di Lapangan Tamanan, Banguntapan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, akhirnya blak-blakan mengenai alasannya menyinggung dugaan kecurangan pemilu dalam khutbah Idul Fitri pada Rabu, 10 April 2024 lalu.

Video khutbah salat Id yang menyinggung pemilu curang hingga ditinggal jamaah sebelumnya khutbah selesai viral di media sosial. Diduga, para jemaah yang hadir jengah dengan materi khutbah yang disampaikan penceramah.

Dalam jumpa pers yang digelar, Sabtu, 14 April 2024, di Banguntapan, Yogyakarta, Untung mengaku tidak masalah ditinggal ‘walk out’ jamaah saat menyampaikan khutbah. 

Menurutnya, ada banyak alasan kenapa jamaah memilih meninggalkan tempat sebelum khutbah selesai. 

“Ya jamaah walkout itu kan banyak aspeknya bisa karena wes pegel selak pengin merokok, ada juga yang gerimis atau hujan, kalau mau detil ya disurvei ditanya, tapi kan kita enggak mungkin nanya sama yang pulang,” kata Untung Cahyono “Kalau yang pulang saya kira juga fair ya, tidak hanya kasus seperti ini, banyak khotib juga belum rampung (jamaah) sudah pada pulang, banyak seperti itu, ya ada yang kebelet pipis, ada janjian, kan bisa orang orang punya pandangan seperti itu,” sambungnya.

Lebih jauh, Untung mengakui dalam materi ceramahnya menyinggung isu pemilu dan pemerintahan, dan itu memang telah dipersiapkan sebelumnya. Hal tersebut dia sampaikan dalam materi khutbah karena menganggap kewajibannya sebagai sesama muslim.

“Ya saya sebagai sosok muslim yang harus belajar banyak hal, kalau mengkritik, itu ya memang sesuatu yang penting karena ajaran Islam sendiri juga watawasaubil haq watawasaubi sobr, itu untuk saling mengingatkan,” ungkapnya

Ia mengklaim pesan yang disampaikan dalam khutbahnya itu adalah dalam rangka untuk saling mengingatkan, baik dalam kebenaran maupun mengingatkan dalam kesabaran. “Kalau kontennya saling mengingatkan kan tidak ada batasannya, siapapun yang perlu diingatkan ya memang harus diingatkan,” tegasnya

Dan apa yang disampaikannya itu adalah fakta yang tak terbantahkan bahkan telah dibongkar dalam sidang sengketa pilpres 2024 di MK, jadi memang umat muslim harus cerdas dan lawan segala bentuk kecurangan dan kezholiman. (ut)

Continue Reading

Megapolitan

MUI Minta KPI Beri Sanksi untuk Tiga Stasiun TV karena Tayangkan 4 Acara ini

Published

on

REPORTASE INDONESIA – Jakarta, Tim Pantauan Tayangan Ramadan 1445 Hijriah Komisi Informasi dan Komunikasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyayangkan ada tiga stasiun televisi yang masih menayangkan konten program diduga terdapat banyak potensi pelanggaran.

Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa, ketiga stasiun televisi tersebut adalah ANTV dengan program “Pesbukers Ramadhan”, Trans TV dengan program “Berkahnya Ramadhan”, serta Trans 7 dengan program “Sahur Lebih Segerrr” dan “Pas Buka FM”.

Wakil Ketua II Tim Pemantauan Ramadan 1445 Hijriah Komisi Infokom MUI Rida Hesti mengatakan berdasarkan hasil pantauan tim pada tahap kedua selama kurun waktu 25 Maret hingga 3 April 2024 ditemukan  sejumlah potensi pelanggaran yang ditemukan masih berputar pada body shaming, kekerasan, ketidakpatutan, dan potensi eksploitasi terhadap anak.

“Potensi pelanggaran seperti ini terulang dan seakan tidak mau belajar dari koreksi publik,” kata Rida.

Dia mengatakan bahwa ketiga stasiun televisi itu belum sepenuhnya memenuhi catatan dan koreksi perbaikan temuan tim pada pantauan tahap satu.

Kendati demikian, Rida juga mengapresiasi sebagian program stasiun televisi yang tidak lagi memuat program yang terindikasikan adegan fisik laki suka sama laki (LSL) sebagaimana dalam hasil pantauan tahap satu.

Atas temuan dugaan pelanggaran tersebut, MUI meminta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) bersikap tegas.

Tidak hanya pada aspek pembinaan khusus, tetapi perlu memberikan sanksi apabila memang terbukti melanggar, sesuai level pelanggaran ketiga stasiun televisi tersebut. (tw)

Continue Reading

Nusantara

Agak Laen, Mudik Idul Fitri 2024 Pakai Helikopter Hanya Rp 2,5 Juta dan Anti Macet

Published

on

REPORTASE INDONESIA – Jateng, Minimal sekali dalam seumur hidup anda mencoba naik Helikopter, terlebih momen Idul Fitri dimana semua orang ingin mudik ke kampung halaman dan terlihat agak laen.

Mudik ke kampung halaman dengan helikopter akan terasa lebih cepat, bebas macet, bebas banjir pake saja jasa helikopter.

Heli Jateng pada edisi Idul Fitri 2024/1445 Hijriyah ini membuka promo tanpa minimum pax. Khusus buat anda yang ingin merasakan sensasi dan experience naik helikopter anda harus menyiapkan Rp 2,5 juta/pax 13 menit.

Untuk pemesanan anda bisa mengunjungi https://helijateng.com, titik poin di Demak Green Garden.

Selain promo mudik HeliJateng juga melayani jasa Medical and Evacuation, Heli Agent Bisnis, Heli Sky Tour, Heli Charter A to B dan Heli Entertain and Event.

Helikopter Spesifikasi: Bell 206 JET, Ranger III, Registrasi PK – AVT, Cabin 4 Setter, Endurace 03.30 Hours. (ut)

Continue Reading
Advertisement

Trending